Kecamatan Cibeunying Kidul ke Yogya, Lembang, dan Ciwidey Dalam Rangka Pembinaan ASN atau Jalan-jalan?

- Redaksi

Kamis, 24 Agustus 2023 - 18:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

Dibaca 14 kali
facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kota Bandung,Liputan86.com – Kecamatan Cibeunying Kidul dikabarkan beberapa kali melakukan pembinaan bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berada dilingkungannya. Mereka pun melakukan perjalanan ke beberapa tempat atau keluar kota dalam rangka pembinaan ASN tersebut.

Berdasarkan informasi yang dihimpun awak media, mereka melakukan perjalanan ke Yogyakarta pada tahun 2021, Lembang pada tahun 2022 dan dalam waktu dekat ini, yaitu pada tahun 2023, mereka akan mengadakan acara pembinaan itu di Lembang Kabupaten Bandung Barat, Jawa barat.

Namun, banyak masyarakat yang sangat menyayangkan, mengingat disaat Kota Bandung yang saat ini sedang dilanda banyak masalah serta dengan berbagai kesulitan yang dialami masyarakat, sangat perlu ada upaya penghematan diberbagai sektor. Sebagai langkah antisipasi, pemerintah sangat perlu melakukan penghematan belanja di setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), dan harus lebih memprioritaskan kepentingan masyarakat yang sedang dihimpit kesulitan terutama dalam hal kebutuhan ekonomi dan pendidikan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dan beredar juga kabar bahwa Pembinaan ASN itu hanya jalan-jalan dan dinilai pemborosan anggaran saja. Seperti yang mereka lakukan ke Yogyakarta, berdasarkan keterangan dari beberapa narasumber yang diwawancarai awak media mengatakan bahwa mereka saat tiba di Yogya hanya berdoa kemudian mereka melakukan jalan-jalan atau berwisata saja. Lalu para ASN diarahkan untuk berjalan melihat beberapa tempat yang ada di kota itu dan banyak mereka yang berbelanja untuk oleh-oleh dan lain-lain. Setelah beres-beres kemudian semua dari mereka kembali ke Bandung tanpa pembekalan materi seperti yang semestinya dilakukan dalam program Pembinaan ASN.

Saat awak media mencoba konfirmasi terhadap Camat Cibeunying Kidul, Aris Rusdianto, pada Jumat, (18/08/2023), Camat pun enggan menerima wartawan diruangannya, namun hanya menerima awak media untuk diwawancarai di halaman belakang kantor Kecamatan itu, dan didampingi oleh Kasi Trantib yaitu Sonson.

Saat ditanya mengenai Pembinaan ASN ke Yogyakarta, Camat Aris memungkiri atau mengatakan tidak ada kegiatan ke Yogya, padahal banyak dari beberapa narasumber yang mengatakan bahwa benar ada kegiatan Pembinaan ASN ke Yogya pada tahun 2021, serta mengakui bahwa itu hanya jalan-jalan saja.

Berita Terkait

Diduga Truk Tanah Untuk Proyek Raksasa Wilayah Pantura Melanggar Peraturan Bupati Nomer 12 Tahun 2022
Dianto Pemuda Asal NTT Berbagi Pengalaman Menjadi Penguasa Muda
Masa Aksi Menuntut Kemenkes Terbitkan NIP PPK dan SK Bagi 532 Nakes
Berbagi di Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Ormas BPPKB Banten DPRT Tanah Tinggi Kota Tangerang Santuni 50 Anak Yatim dan Dhuafa
Toko Obat Berkedok Kosmetik Semakin Marak di Wilayah Jakarta Utara
KPU Kab Tangerang di Duga Lamban Dalam Menangani Gaji Yang Belum PPS Terima
PPS Salah Satu Desa Kec Sepatan di Duga Belum Menerima Gaji
Kades Jarang Ngantor di Desa, Warga Desa Kelor Minta Inspektorat dan Pemdes Kabupaten Tangerang Turun ke Desa Kelor

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 08:21 WIB

Lewat Jalur Independen, Anang Bidik Gandeng Aspihani Siap Bacalon di Pilwali Banjarmasin

Rabu, 10 April 2024 - 20:36 WIB

Pertemuan Antara Anggota DPR RI, H. Syamsul Bahri, S.Ag., S.H., M.Pd.I Asal Kalimantan Selatan Dengan Panitia Penuntut Pemekaran Kabupaten Gambut Raya

Minggu, 31 Maret 2024 - 22:51 WIB

Seru Diskusi Publik di Platform Digital Sarana Tiktok Dengan Menghadirkan Nara Sumber Calon Walikota Kupang

Minggu, 31 Maret 2024 - 22:34 WIB

Bildad Thonak, Kalau Masyarakat Mendorong dan Tuhan Berkendak Kenapa Tidak Maju Menjadi Calon Walikota Kupang

Minggu, 31 Maret 2024 - 22:29 WIB

Diskusi Publik Menghadirkan Calon Walikota Kupang Bildad Thonak dan Relawan Jefri Riwu Kore Dengan Tema ” Kriteria Calon Walikota Kupang “

Jumat, 29 Maret 2024 - 22:42 WIB

Panitia Pemekaran Gambut Raya Rapat Koordinasi Bersama Komite I DPD RI

Minggu, 17 Maret 2024 - 00:19 WIB

Menuju Indonesia Emas Menjadi Fokus Diskusi, Kucay Doang Ajak Pemuda Melek Digitalisasi

Kamis, 14 Maret 2024 - 11:52 WIB

Maju di Pilbup Banjar, Rofiqi Cari Pasangan Tokoh Gambut Raya

Berita Terbaru