Kabupaten Bogor,Liputan86.com- Pihak Sekolah Menengah Pertama IT (SMPIT) Al Hikmah dinilai lalai dalam menggelar kegiatan latihan dasar (LDKS) di Curug Kembar, Cisarua, Kabupaten Bogor, karena dalam kegiatan tersebut menimbulkan empat siswa meninggal terseret arus.
Dalam Kegiatan LDKS tersebut salah satunya yang bernama Andini Azzahra Putri (15) meninggal terseret arus.
Paman korban, Andhika mengatakan akan berencana menempuh kejadian tersebut kejalur hukum.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
” Pada intinya ini jelas-jelas kelalaian, serta kurangnya pengawasan dari Sekolah, kami akan tetap proses ke jalur Hukum, karena sudah ada korban jiwa,” Ucap Andhika, Senin (17/10/2022).
Tambahnya, Andhika mengatakan bahwa kegiatan tersebut dalam keterangan Marketing Camp tidak ada.
” Jadi berdasarkan keterangan Marketing Camp, ke Curug itu tidak ada, jadi hanya nginap dan makan saja, sedangkan ke Curug itu diluar komitmen saja,” Tuturnya.
Lanjutnya, ia mengatakan bahwa akan mengakomodir keluarga korban dalam peristiwa maut tersebut ke jalur hukum.
” Kami akan kompak, mengusut tuntas peristiwa mau tersebut kepada pihak SMPIT Al Hikmah,” Jelasnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya